Selasa, 25 januari 2022
Hari/Tanggal : Selasa, 25 Januari 2022
Kelas 2 : Dua
Tema 5 : Pengalamanku
Subtema 4 : Pengalamanku di Tempat Wisata
Pembelajaran : 2
Assalaamualaikum Wr Wb
Selamat pagi anak sholeh dan sholehah Ibu guru. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semua selalu dalam keadaan sehat dan dalam lindungan Alloh yaa
Oke Ibu guru persilahkan untuk anak-anak Ibu guru mempersiapkan alat-alat untuk belajar hari ini, namun sebelum itu jangan lupa untuk mandi dan sarapan terlebih dahulu ya. Selanjutnya silahkan simak tausiyah, murojaah, serta sholat dhuha ya sayang baru kita akan mulai pembelajaran kita hari ini.
Pada Pembelajaran 2 Tema 5 Subtema 4 Pengalamanku di Tempat Wisata akan mempelajari tentang menunjukkan contoh perilaku di rumah yang sesuai dengan sila keempat Pancasila. Menceritakan tentang pengalaman menerapkan nilai-nilai Pancasila sila keempat di rumah. Membaca indah dan mengoreksi kesalahan pembacaan puisi anak tentang alam Menemukan dan mengartikan kosakata baru yang terdapat dalam puisi anak. Menuliskan isi puisi anak tentang alam dengan ejaan yang tepat.
Beni tidak boleh mengambil keputusan sendiri, harus dibicarakan dulu kepada kedua orang tuanya.
Bermusyawah.
Sila ke-4.
Saya pernah bermusyawarah dengan anggota keluarga di rumah. Kami berencana akan melakukan kegiatan wisata keluarga. Ada beberapa usulan mengenai tempat tujuan wisata. Namun akhirnya diputuskan untuk pergi ke kebun binatang. Kami memutuskan suatu perkara atau menyelesaikan suatu masalah dengan teman atau saudara dengan jalan musyawarah dan kepala dingin.
Pertanyaan: Apa yang terdapat pada gambar tersebut?Jawaban teman: Pepohonan yang hijau dan air terjun.Pertanyaan: Di mana terdapat air terjun?Jawaban teman: Air terjun biasanya terdapat di lereng gunung.
Air TerjunDari jauh bunyi berderu-deruUmpama angin yang bertiup kencangRupanya air yang terjun tinggiMelompat-lompat dengan tak berhentiItulah air terjun namanyaMarilah kawanku kita mandi bersama
No. | Kosa Kata Baru | Arti Kata |
---|---|---|
1. | Jauh | Tidak dekat |
2. | Deru | Berbunyi keras gemuruh seperti air deras |
3. | Umpama | Berbunyi keras gemuruh seperti air deras |
4. | Rupanya | Kelihatannya atau tampak |
5. | Terjun | Melompat turun |
Bahasa Lampung
Aksara Lampung
Tekelubang (Ang)
Contoh :
ULAN ( i)
Contoh :
Demikian pembelajaran hari ini, nah sekarang waktunya kamu untuk mengerjakan penilaian harian tema 5 subtema 2. Silahkan kerjakan penilaian harianmu dengan klik link di bawah ini.
PENILAIAN HARIAN TEMA 5 SUBTEMA 2
Ibu guru harap kamu dapat mengerjakan penilaian harianmu dengan jujur, percaya diri, dan teliti. Semoga mendapatkan hasil yang terbaik.
Komentar
Posting Komentar